Please Wait...

English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

My Article



kelinci“Mau Dibawa kemana Masa Depanmu”


Saat ini aku duduk di bangku SMA kelas XI di SMA NEGERI 8 SURABAYA, tepatnya di kelas XI IPA 6. Kurang dari dua tahun, aku sudah lulus SMA. Karena saat ini, aku sudah hampir menjalani semester pertama di kelas XI ini.
Oleh karena itu, akupun sudah harus berpikir untuk langkahku selanjutnya, yaitu mau dilanjutkan kemana aku setelah lulus SMA. Karena pilihanku sudah pasti akan menentukan masa depanku kelak.
Dulu aku ingin masuk ITS dan mengambil jurusan TEKNIK INFORMATIKA. Tapi setelah kupikir-pikir aku ingin masuk STAN saja. INFORMATIKA saingannya banyak, tapi STAN masuknya juga tidak mudah. Namun, aku sudah bertekad, aku mau masuk STAN saja dan ambil jurusan PERPAJAKAN atau AKUTANSI.
Setiap orang pasti punya mimpi. Akupun punya mimpi dan harus terwujud melalui cita-cita yang akan mengantarku ke masa depanku kelak. Yaitu aku ingin bekerja di dinas Perpajakan atau sebagai Akuntan di sebuah perusahaan.
Aku ingin jadi orang sukses. Tapi perjalanan menuju sukses itu yang tidak mudah. Namun aku harus tetap berusaha. Aku akan persiapkan diriku dari sekarang. Tapi aku juga tidak akan melupakan pelajaranku di sekolah saat ini khususnya di XI IPA 6.
Aku harus bisa meraih cita-cita demi masa depanku. Andaikan aku bisa diterima di Sekolah Tinggi Akutansi Negara (STAN), aku sudah membayangkan aku pasti akan jadi orang sukses setelah lulus dari STAN.
Yang pasti kesuksesan dapat diraih dengan “Usaha dan Pengorbanan.” Dengan usaha contohnya : dari sekarang sudah harus mulai cari informasi tentang STAN, dimana kampusnya, bagaimana cara pendaftarannya dan buku-buku tentang STAN. Dan pengorbanannya : belajarnya jadi “dobel” Belajar pelajaran di sekolah dan belajar buku-buku STAN demi masa depan.(oleh Yonis Kurniawan)
pekerjaan
Photobucket